Pindah Saham ke Ajaib Sekuritas Dapat Bonus? Semua Investor Wajib Tahu!

Pindah Saham ke Ajaib Sekuritas

Pindah Saham ke Ajaib Sekuritas – Perempuan kalau sudah membaca atau mendengar kata promo, diskon, dan bonus, nggak hanya jari yang bergerak untuk mencari informasi lebih lanjut, tetapi juga langsung sat set buat mendapatkannya.????Ini yang aku lakukan ketika membaca informasi tentang program bonus tambahan 1% dengan pindah saham dari sekuritas lain ke Ajaib.

Biasanya kebanyakan dari kita, membuka akun di banyak sekuritas. Lalu kemudian kewalahan memantau portofolio sahamnya. Padahal akan lebih baik jika fokus di satu tempat atau aplikasi aja, sehingga lebih efektif.

Kini tidak perlu khawatir lagi, karena kamu bisa memindahkan portofolio sahammu ke Ajaib aja! Apalagi dengan adanya program bonus tambahan 1% yang akan dikirimkan langsung ke RDN kamu jika pemindahan sahamnya sudah berhasil dilakukan. Jadi gini perhitungannya. Misalnya kamu memiliki portofolio saham di sekuritas lain sebesar Rp100 juta. Jika dipindahkan ke Ajaib, maka kamu akan mendapatkan bonus tambahan 1% dari total saham tersebut, yaitu sebesar Rp1 juta.

Pindah Saham ke Ajaib Sekuritas

 

Bonus tambahan ini akan masuk ke RDN kamu setelah proses pemindahan ke Ajaib berhasil. Bonus yang kamu dapatkan bisa digunakan untuk membeli saham tambahan. Bonus juga dapat ditarik ke rekening akhir kamu setelah 2 tahun mempertahankan portofolio saham tersebut di Ajaib. Biasanya transfer portofolio saham itu ribet. Tapi di Ajaib, semuanya mudah! Kamu bisa melakukan pemindahan saham secara online, semuanya dari aplikasi Ajaib.

Apakah ada biaya pemindahan saham? Tidak! Tidak ada biaya yang dikenakan. Namun, kamu akan dikenakan biaya oleh broker sebelumnya. Tapi kabar baiknya, Ajaib akan mengganti biaya tersebut yang dikirimkan dalam bentuk cashback ke RDN kamu. Menarik banget sih ini programnya!

Jika sekarang portofolio saham kamu masih mencar-mencar di berbagai sekuritas, aku saranin untuk pindahin ke Ajaib aja. Mumpung lagi ada bonus tambahan 1% ini, karena ini penawarannya berlaku selama periode waktu terbatas ya. Pastikan kamu tidak menyia-nyiakan momentum ini!

 

Coba Pindahkan Saham ke Ajaib dan Dapatkan Bonus Tambahan 1%.

Berikut adalah cara untuk transfer saham dari sekuritas lain ke Ajaib dengan mendapatkan bonus tambahan 1%.

1. Pastikan Sudah Mendaftar di Aplikasi Ajaib.

Buat teman-teman yang akan melakukan Pindah Saham, pastikan kalau kamu sudah terdaftar sebagai pengguna Ajaib, ya. Kalau belum pernah menggunakan Ajaib, yuk daftar dulu!

Pendaftaran di Ajaib sangat mudah dan cepat. Silakan download aplikasi Ajaib terlebih dahulu dan lakukan pendaftaran dengan memasukkan email serta password atau langsung klik mendaftar menggunakan akun G-mail.

2. Request Pindah Saham ke Ajaib.

Saat akun selesai dibuat, kamu sudah bisa untuk melakukan pemindahan saham. Caranya masuk ke halaman “Menu” dan klik “Pindahkan Saham ke Ajaib”. Setelah itu, kita akan dialihkan ke halaman detail Pemindahan Saham. Klik “Mulai Pindahkan Saham’ yang ada di bagian bawah.

Pindah Saham ke Ajaib

FYI, jika kamu adalah pengguna baru, harus menunggu proses verifikasi selesai dulu baru bisa melakukan request pemindahan saham ke Ajaib.

3. Memilih Sekuritas Asal.

Proses berikutnya, kita akan diminta untuk memilih sekuritas asal. Aplikasi Ajaib akan memunculkan daftar sekuritas yang tersedia sehingga kita dapat memilih salah satu yang sesuai dengan sekuritas sebelumnya. Jika sekuritas sebelumnya belum terdaftar, kamu bisa menghubungi CS Ajaib untuk mengajukan permintaan pemindahan saham ke Ajaib ya. Nanti akan dibantu tim Ajaib.

3 memilih sekuritas asal

4. Memilih Saham yang Akan Dipindahkan. 

Buat teman-teman yang punya banyak saham, kita bisa memilih terlebih dahulu saham apa saja yang akan dipindahkan ke Ajaib, ya. Tinggal klik menu “Tambah Saham untuk Dipindah”. 

FYI, daftar saham nantinya akan muncul dan kita bisa scroll untuk mencarinya. Kita bisa langsung mengetik kode saham di kolom pencarian bagian atas untuk mempercepat pencarian.

4 memilih saham

5. Mengecek Detail Saham.

Setiap kali kita klik saham yang akan dipindahkan, maka detail saham akan muncul. Kita bisa mengaturnya baik dari Lot dan juga harga rata-rata. Atur data sesuai dengan preferensi kita dan klik “Simpan”. 

Data saham yang dipindahkan akan muncul pada layar, lalu sisanya kita dapat melakukan satu per satu penambahan saham yang kita miliki. Silakan klik “Tambah Saham”, kemudian pilih saham. Lakukan cara yang sama sampai semua selesai ditransaksikan.

5 mengecek detail saham

6. Mengajukan Pemindahan.

Nah, kalau semua saham yang akan dipindahkan sudah selesai dipilih dan disesuaikan datanya, kita dapat melihatnya dalam bentuk daftar. 

Silakan scroll sampai ke bawah kemudian centang di bagian “Saya menyetujui Syarat dan Ketentuan yang Berlaku”, kemudian klik “Ajukan Pemindahan”. Selengkapnya bisa dilihat pada screen shoot di bawah ini.

mengajukan pemindahan

7. Selesai.

Sampai tahapan ini, kita telah berhasil mengajukan permohonan pindah saham. Ajaib akan memberikan informasi melalui layar smartphone berupa centang hijau dan tulisan “Pemindahan saham berhasil diajukan”.

FYI, biaya pemindahan saham dari broker sebelumnya ditanggung sepenuhnya oleh Ajaib. Pemindahan saham bisa berlangsung 3 sampai 10 hari kerja. Untuk mengecek status pemindahan saham, kita bisa klik menu “Lihat Status”.

Bonus tambahan 1% ini bisa kita dapatkan dalam bentuk RDN, ya. Tenang, proses pindah saham ini nggak ribet kok, prosesnya mudah dan online! Kita juga nggak perlu mencetak dokumennya. Sangat simpel, bukan?

Yuk, investasi saham dan manfaatkan program bonus tambahan 1% dengan melakukan pemindahan saham dari sekuritas lain ke Ajaib. Buat kamu yang belum terdaftar di Ajaib, bisa registrasi menggunakan kode Ajaibku idahgk7d. Biar nanti kita sama-sama dapat hadiah gratis 1 lot saham. Periode terbatas, lho!

“In partnership with PT Ajaib Sekuritas Asia Ajaib Sekuritas berizin dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan”

You Might Also Like

Leave a Reply