Karya Seni di Museum MACAN yang Mengesankan

Karya Seni di Museum MACAN – Museum MACAN, mendengar namanya, langsung terlintas dalam bayangan tentang koleksi macan atau harimau yang telah diawetkan. Beragam jenis macan yang dipamerkan di sana, termasuk fosil-fosilnya. Namun ternyata setelah aku cari tahu lewat internet, MACAN ini adalah akronim dari Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara. Dasar kurang gawl. 😀 Untung mendadak browsing, ya. Coba kalau tidak, bakal kebayang, tuh, gigi taring macan yang bikin merinding kalau melihatnya.

Museum MACAN yaitu museum seni di Kebon Jeruk , Jakarta, Indonesia. Museum yang memiliki area tampilan sekitar 4.000 meter persegi adalah yang pertama di Indonesia yang memiliki koleksi seni Indonesia dan internasional modern dan kontemporer. Namanya saja Kontemporer, pasti selalu ada pergantian karya seni di museum ini. Saat aku ke sana pada bulan Desember 2018, Museum MACAN sedang menampilkan tiga pameran tunggal dari tiga seniman ternama yaitu Arahmaini, Lee Mingwei, dan On Kawara. Mereka menampilkan karya-karya yang mengagumkan, dan juga kritis.

Sebelum lanjut ke karya seni mereka, ada baiknya kalian harus tahu dan kenal dengan orang-orang hebat tersebut.

Karya Seni di Museum MACAN yang Mengesankan.

Arahmaiani, seniman Indonesia kelahiran Bandung yang sekarang tinggal di Daerah Istimewa Yogyakarta. Arahmaiani adalah salah satu figur penting dalam perkembangan seni rupa kontemporer di Indonesia. Ia merupakan salah satu pelopor dalam perkembangan performance art di Indonesia dan Asia Tenggara.

Lee Mingwei, lahir di Taiwan pada tahun 1964 dan saat ini tinggal di Paris dan New York City. Lee Mingwei menciptakan instalasi partisipatif, di mana orang asing dapat menjelajahi masalah kepercayaan, keintiman, dan kesadaran diri, di mana pengunjung dapat merenungkan masalah ini melalui makan, tidur, berjalan dan bercakap-cakap.

On Kawara, seorang seniman konseptual Jepang yang tinggal di New York City dari tahun 1965. Dia ikut serta dalam banyak pameran tunggal dan kelompok, termasuk Venice Biennale pada tahun 1976.

Gimana? Mereka para seniman yang hebat, bukan. Di museum ini tercatat kurang lebih ada 800 karya seni terkemuka di Indonesia, Eropa, Amerika Utara, China dan negara Asia lainnya, namun aku akan menuliskan beberapa saja yang aku ingat karena sangat mengesankan.

Arahmaiani dengan karya seni kontemporernya yang kritis ini berjudul Masa Lalu Belumlah Berlalu

Sampai di Museum kira-kira pukul 10.00 WIB, kami naik lift menuju lantai 2 untuk melihat koleksi karya Arahmaiani. Masuk ruang pamer karya Arahmaiani, pengunjung akan disuguhi sejumlah bendera warna-warni tergantung di langit-langit ruang pamer. Instalasi ini berjudul “Flag Project”.

MUSEUM-MACAN-JAKARTA-10

Di ruang ini pengunjung dapat melihat pesan kritik sosial. Salah satu karya instalasi Arahmaiani yang banyak menarik perhatian pengunjung, khususnya aku, yaitu berjudul “Nation for Sale”. Instalasi ini berwujud puluhan kotak kecil yang tertata rapih dalam sebuah kotak besar warna putih. Kotak-kotak kecil berisi diorama militer, stoples pil, stoples air, stoples pasir, dan senjata laras panjang. “Nation for Sale” menyinggung industri kebudayaan Indonesia yang didukung oleh investasi modal yang besar. Dengan tambahan tulisan Halal di bawahnya, Arahmaini mengkritisi bahwa tidak sedikit masyarakat Indonesia kepincut dengan label diskon tanpa mengulik terlebih dahulu produk tersebut halal atau tidak.

MUSEUM-MACAN-JAKARTA-02

Berjalan ke sisi lain museum, pengunjung akan menemukan instalasi gambar peta Indonesia, yang dibuat dari batang korek api, empat pakaian digantung di atasnya, dan settingan kamar dengan baju dan dalaman masih di atas kasur. Pada instalasi ini, Arahmaiani mengalihkan fokusnya pada kekerasan seksual saat kerusuhan Mei 1998. Instalasi berjudul “Burning Country” ini dibuat ulang Arahmaiani pada 2018. Masih banyak karya Arahmaiani lainnya dalam pameran, namun banyak yang hilang dalam ingatan ini. 😆

Lee Mingwei mengajak pengunjung interaksi di instalasinya yang bertajuk Seven Stories (Tujuh Kisah)

Aku cukup berlama-lama menikmati ruang instalasi karya Lee Mingwei.  Selain merasa nyaman, Lee Mingwei menjadikan ruang yang begitu tenang ini sebagai sarana untuk interaksi. Ya, interaksi menjadi kunci bagi Lee Mingwei dalam karya-karya yang dia tampilkan di Museum Macan. Salah satu karya yang membuatku kagum yaitu berjudul “The Mending Project”.

Wujud karya ini berupa gulungan benang warna-warni yang menempel di dinding. Pengunjung diundang untuk membawa pakaian dari rumah yang telah sobek. Pakaian tersebut bisa dijahit sendiri atau dibantu oleh para relawan yang saat itu menjaga instalasi.

MUSEUM-MACAN-JAKARTA-07

Pengunjung dipersilakan untuk duduk di balik meja, dan berinteraksi dengan seniman sambil memperbaiki pakaian. Nah, pakaian yang telah diperbaiki ini diletakkan di atas meja, dengan keadaan masih terhubung gulungan benang yang tergantung di dinding. Sederhana, simpel, dan mengajarkan kepada kita untuk lebih berhemat.

Lee Mingwei juga menampilkan seni pertunjukan partisipatif. Aku kaget ketika ada seorang wanita mengenakan baju warna hitam menghampiri saat salah satu temanku yaitu Novi. Perempuan yang ternyata adalah penyanyi, mengajak Novi untuk mengikutinya. Sampai pada sebuah ruang pertunjukan yang begitu tenang, Novi diarahkan petugas untuk duduk di sebuah kursi yang dirancang khusus untuk pengunjung, kemudian penyanyi tersebut mempersembahkan sebuah lagu secara langsung dengan diiringi nada piano yang berada di belakang penyanyi. Suaranya bagus banget sampai membuatku merinding. Seni pertunjukan tersebut dia beri nama “Sonic Blossom”. Bagiku, ini pengalaman yang mengesankan. Apalagi bagi Novi yang mengalaminya langsung, ya.

MUSEUM-MACAN-JAKARTA-01

Setelah “Sonic Blossom”,  aku masuk ruang yang mana di dalamnya terdapat tiga bilik yang berisi kertas surat, meja, kursi, alat tulis, dan amplop. Instalasi yang diberi judul “The Letter Writing Project” tersebut mengajak pengunjung untuk berpartisipasi menulis surat.

Pengunjung bisa memasuki salah satu dari tiga bilik dengan tipe yang berbeda, yaitu ada  bilik lesehan, berdiri, dan berkursi. Konsepnya dapat banget, artinya siapapun bisa menulis surat, mulai dari anak-anak yang mungkin memilih untuk duduk di kursi, atau orang tua yang lebih memlih lesehan.

MUSEUM-MACAN-16

Di sini aku ikut menulis surat yang ditujukan kepada Kecemut. Hihihi. Surat-surat ini dapat disegel dan diberi alamat, kemudian dikirimkan oleh pihak Museum Macan, atau dapat ditinggalkan tanpa tersegel untuk dibaca oleh pengunjung lainnya. Aku milih untuk disegel dan diberi alamat lengkap. Alhamdulillaah sekarang surat sudah sampai dan sudah terbaca oleh SUAMI. Hihihi.

On Kawara mengajak partisipasi sepasang pengunjung di instalasi One Million Years (Reading).

On Kawara memamerkan karyanya untuk pertama kali di Indonesia. Dia menampilkan karya parsitipatif yang melibatkan seorang pria dan seorang perempuan. Kemudian, mereka membaca nama tahun di dalam karya “One Million Years (Past)” dan “One Million Years (Future)”. Kowara ingin pengunjung membaca konsep waktu secara kronologis. Aku bersama teman-teman tidak mengunjungi ruang pamer ini karena saat itu pertunjukan belum mulai.

MUSEUM-MACAN-JAKARTA-03

Gatot Indrajati Mengajak Pengunjung untuk Lebih Kreatif di ruang The Tinkering Box

Selain ketiga seniman di atas, ada satu lagi seniman asal Yogyakarta yang turut memamerkan karyanya, yaitu Gatot Indrajati. Dia telah mengubah Ruang Seni Anak menjadi sebuah Kotak Utak-Atik. Sebuah pabrik kreativitas yang diisi dengan ‘mesin’ yang telah didekonstruksi. Dengan menggunakan kardus dan kayu, pengunjung diajak untuk menggunakan imajinasi mereka dan membuat sesuatu yang baru menggunakan material yang ada. Karena untuk berimajinasi seperti ini sangatlah SUSAH, sebagian besar dari kami pun memilih untuk duduk dan membuat prakarya menggunakan kardus.

Di sini, kami ikut membuat prakarya dari bahan yang telah disediakan. Disediakan puzzle dari kardus dan spidol warna-warni. Puzzle yang rata-rata karakter hewan ini dilepas satu persatu, lalu disusun dan jadilah karakter hewan. Buat yang suka mewarnai, karakter hewan ini bisa diwarnai menggunakan spidol atau ditambah tulisan di bagian sisi prakarya. Di sini kami cukup berlama-lama. Ya, meski untuk anak-anak, orang dewasa tetap diperbolehkan masuk untuk membuat sebuah karya.

MUSEUM-MACAN-JAKARTA-15

Main-main di Museum MACAN hanya sampai pukul 13.00 WIB. Bahagia dan puas melihat hasil karya para seniman yang hebat itu. Sebenernya setiap karya yang ditampilkan di Museum MACAN ada cerita di balik sebuah karya. Sonic Blossom, misalnya. Beberapa tahun silam, ketika Lee Mingwei merawat Ibunya yang saat itu dalam masa pemulihan setelah operasi, mereka menemukan ketenangan dari mendengarkan kumpulan Lieder gubahan komposer Austria, Franz Schubert. Sang seniman pun menggambarkan kumpulan lagu tersebut sebagai sebuah hadiah tak terduga yang menentramkan ia dan Ibunya. Cerita yang sederhana, tapi menarik, ya.

Selain kuat di story, karya-karya yang dipamerkan di Museum MACAN ini juga terkenal instagramable. Seperti pameran sebelumnya, banyak karya-karya yang bagus buat foto-foto. FYI, tiga pameran tunggal yang dimulai dari tanggal 17 November 2018 sudah berakhir pada tanggal 10 Maret 2019. Namanya museum kontemporer, ya, pasti selalu update karya-karya barunya.

Karena mengikuti akun Instagram Museum MACAN @museummacan, aku jadi tahu perkembangan dan karya seni di museum MACAN yang mengesankan dan sedang dipamerkan di sana. Ada karya Yayoi Kusama yang saat ini masih hangat dan terus ramai dikunjungi wisatawan karena instagramable banget, ngena banget konsep Millennials Tourism. Jika suatu hari nanti ada waktu untuk kembali ke Jakarta, akan aku sempatkan untuk kembali mengunjungi Museum MACAN. Ada ribuan Karya Seni di Museum MACAN.

Berkenalan dengan Nancy Dwyer, Seniman Hebat yang Karyanya Sudah Mendunia.

Banyak seniman yang memamerkan hasil karyanya di Meseum Macam, tapi apakah teman-teman ada yang kenal dengan Nancy Dwyer? Mugkin teman-teman belum banyak yang tahu tentang Dwyer, ya. Mengutip dari wikipedia, Nancy Dwyer adalah seorang seniman kontemporer Amerika yang karyanya meliputi lukisan, karya di atas kertas, seni publik, patung kata, dan seni furnitur.

https://www.theta.nyc/nancy-dwyer-how-about-never
pict from: https://www.theta.nyc/nancy-dwyer-how-about-never

FYI, Nancy Dwyer telah memamerkan patung, lukisan dan instalasi multimedia di seluruh dunia selama lebih dari dua puluh lima tahun. Selain berbagai pameran tunggal, Dwyer telah menunjukkan karyanya di museum-museum besar, termasuk yang terbaru “The Pictures Generation” di Museum Seni Metropolitan, bersama dengan Museum Seni Amerika Whitney, MOCA Los Angeles, Museum Seni Kontemporer di Houston, Texas, Kunsthalle Wein, Austria, Publik Dunedin
Galeri Seni di Selandia Baru dan Museum Baru Seni Kontemporer di NYC. Sungguh mengagumkan, bukan?

Jika teman-teman ada rencana ke Jakarta jangan lupa untuk berkunjung dan melihat Karya Seni di Museum MACAN. Rekomendasi destinasi wisata edukatif dan juga instagramable. Cocok buat kalian para generasi millennials, nih! 😉

Museum MACAN

AKR Tower Level MM, Jl. Perjuangan No.5, RT.11/RW.10, Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat.

HTM : Mulai Rp 30.00

Jam Buka: Selasa-Minggu, pukul 10.00-18.00 WIB.

Baca juga Wisata yang Menarik di Ancol, Jakarta.

Destinasi Wisata di Nordik yang Indah, ke Sana Yuk!

Destinasi Wisata di Nordik – Negara-negara Nordik terkenal dengan kawasan yang punya keindahan alam dan budaya memukau. Untuk itu, tepat rasanya kalau kamu berlibur ke destinasi wisata di Nordik dengan pinjaman cepat cair.

Kamu bisa menemukan lanskap berselimut salju hingga air panas alami yang punya pemandangan eksotis. Berikut ini beberapa rekomendasi wisata yang cocok buat liburan kamu ke kawasan Nordik.

Rekomendasi Tempat Wisata di Negara-Negara Nordik

Kawasan Nordik mencakup lima negara utama di Eropa Utara, yang secara geografis, budaya, dan sejarah saling terkait. Kelimanya yaitu Denmark, Swedia, Norwegia, Finlandia, dan Islandia. Negara-negara ini punya banyak tempat keren untuk dikunjungi, antara lain:

Destinasi Wisata di Nordik yang Indah

  • Kastil Salju Kemi, Finlandia

Kastil Salju Kemi adalah arsitektur musiman yang terbuat sepenuhnya dari salju dan es. Berlokasi di Finlandia, kastil ini dibangun ulang setiap musim dingin dengan desain yang berbeda. 

Di dalamnya, terdapat hotel, restoran, dan kapel yang semuanya terbuat dari es. Pengunjung dapat menikmati pengalaman unik tidur di tempat tidur salju atau menyaksikan seni ukiran es yang cantiknya luar biasa. 

Kalau kamu suka dengan musim dingin, kastil ini adalah destinasi sempurna untuk berlibur. Pastikan kamu membawa pakaian hangat ya buat menikmati keindahannya.

  • Taman Nasional Urho Kekkonen, Finlandia

Masih di Finlandia, Taman Nasional Urho Kekkonen adalah surga bagi pencinta alam. Terletak di Lapland, taman ini terkenal dengan pemandangan tundranya yang memukau dan peluang melihat aurora borealis. 

Kegiatan seperti hiking, ski lintas alam, dan berburu aurora sering dilakukan di taman nasional dengan luas 2.550 km persegi ini. Kamu juga bisa mengunjungi pondok-pondok kayu tradisional Sami untuk merasakan budaya lokal yang masih melekat. Selain itu, taman ini juga masih melestarikan penggembalaan rusa tradisional.

  • Gletser MĂ˝rdalsjĂśkull, Islandia

Islandia adalah “rumah” bagi sejumlah gletser besar, dan salah satu yang paling terkenal adalah Mýrdalsjökull. Terletak di selatan Islandia, gletser ini menawarkan pemandangan indah yang menggabungkan es biru dengan lanskap vulkanik. 

Kamu dapat mengikuti tur berjalan di atas gletser atau menjelajahi gua-gua es yang tentu tidak ada di Indonesia. Di musim tertentu, pemandangan di sini terasa seperti dunia lain. Jadi tidak mengherankan kalau kamu bakal terpesona dengan indahnya tempat ini. 

  • Blue Lagoon, Islandia

Blue Lagoon adalah pemandian air panas geotermal yang menjadi salah satu ikon wisata Islandia. Terletak di tengah ladang lava, air panas berwarna biru susu yang mengandung mineral ini dipercaya memiliki manfaat kesehatan untuk kulit. 

Pengalaman berendam di Blue Lagoon sangat memanjakan tubuh dan menenangkan, terutama saat musim dingin. Kamu juga bisa menikmati berendam dengan latar belakang pegunungan dan uap yang mengepul. 

  • Svalbard, Norwegia

Svalbard, sebuah kepulauan di Norwegia paling utara, menawarkan pengalaman berpetualangan sejati di kawasan Arktik. Terletak di antara Norwegia dan Kutub Utara, tempat ini adalah rumah bagi beruang kutub, rubah Artik, dan hewan-hewan unik lainnya. 

Kamu dapat melakukan perjalanan dengan kereta salju, melihat gletser masif, atau menyaksikan matahari tengah malam selama musim panas. Untuk pengalaman yang lebih ekstrem, kamu bahkan bisa mencoba menjelajah dengan kapal pemecah es. Seru, bukan?

Tapi sebaiknya, kamu jangan kaget kalau terus-terusan bertemu beruang kutub. Sebab di sini, jumlah beruang kutub lebih banyak dari manusia! Makanya kalau ke sini, kamu harus berhati-hati dan sebaiknya menyewa tour guide. 

  • Mons Klint, Denmark

Mons Klint adalah tebing kapur putih yang menjulang di pesisir Denmark. Dengan laut biru di bawahnya, Mons Klint memberikan pemandangan yang cantik dan memukau. Kamu akan mendapatkan foto terbaik dengan latar belakang laut biru kehijauan dan tebing putih jika berkunjung ke sini.

Tempat ini juga populer untuk hiking, bersepeda, atau hanya menikmati pemandangan indah dari atas tebing. Selain itu, di dekatnya terdapat GeoCenter Møns Klint, sebuah museum interaktif tentang geologi dan sejarah kawasan tersebut. Kamu bisa berkunjung  ke sini dengan pinjaman cepat cair.

  • Abisko, Swedia

Terakhir, ada Abisko, salah satu tempat terbaik di dunia untuk melihat aurora borealis. Terletak di Swedia utara, desa ini menawarkan pengalaman alam yang mengesankan dan tidak terlupakan. Mulai dari hiking di musim panas hingga bermain ski di musim dingin. 

Aurora Sky Station di Abisko menjadi destinasi favorit untuk berburu cahaya utara, dengan pemandangan yang sangat jelas karena minimnya polusi cahaya. Apalagi tempat ini hanya merupakan desa kecil dengan 150-an penduduk lokal. Jadi, tentu saja sangat minim cahaya lampu.

Destinasi Wisata di Nordik yang Indah, ke Sana Yuk!

Kalau kamu memang berniat ingin berburu aurora, rencanakan untuk datang ke tempat ini ya! Kamu bisa memanjakan mata dengan keindahan aurora yang sangat memukau!

Negara-negara Nordik menawarkan berbagai destinasi wisata yang memukau. Mulai dari kastil salju di Finlandia hingga pemandian air panas di Islandia. Jangan lupa siapkan kamera untuk menangkap setiap momen indah selama perjalanan kamu.

Kamu bisa berlibur ke negara-negara ini dengan pinjaman KTA. Syarat pinjaman digibank KTA sangat mudah. Meski begitu, kamu bisa mendapatkan limit pinjaman hingga Rp200 juta, yang prosesnya kilat, hanya 60 detik sudah diapprove!

Apalagi, pengajuan kredit tanpa membutuhkan dokumen fisik, lho! Atur sendiri cicilan kamu dengan begitu mudah, sampai jangka waktu  36 bulan. Sangat menarik, bukan?

Segera apply pinjaman cepat cair atau ketahui informasi selengkapnya di sini. Dengan proses yang mudah dan cepat, kamu bisa segera mendapatkan liburan menyenangkan di negara-negara Nordik. Siapkan perjalananmu sekarang, ya!

Rekomendasi Transportasi Saat Traveling: Pilih yang Pas untuk Liburanmu!

Rekomendasi Transportasi Saat Traveling – Hai, Travelers! Transportasi menjadi salah satu kebutuhan yang harus disiapkan jauh-jauh hari sebelum kita Traveling. Banyak hal yang menjadikan pertimbangan sebelum kita memilih transportasi, diantaranya yaitu destinasi, jumlah orang, hingga budget.

Ketika kita hendak traveling ke luar daerah tentu pilihan transportasinya akan sangat berbeda dengan traveling yang hanya di dalam kota atau ke kota tetangga. Begitu juga dengan jumlah orang yang ikut tentu akan menentukan transportasi apa yang hendak dipilih nantinya. Kemudian, anggaran yang kita miliki juga biasanya akan mempengaruhi pilihan transportasi saat traveling.

Saya jadi ingat momen mengajak Kecemut traveling ke Yogyakarta dengan sewa transportasi saat tiba di kota tujuan. Ceritanya, saya memang ingin mengenalkan moda transportasi kereta api kepada anak pertama saya. Yogyakarta menjadi pilihan destinasi wisata dengan pertimbangan tidak terlalu jauh dari tempat tinggal saya, Banjarnegara, dan saya sudah cukup familiar jalan dan wisata yang ada di sana.

TIPS HEMAT TRAVELING BARENG PASANGAN

Nyobain Sekaligus Mengenalkan Moda Transportasi yang Nyaman dan Aman.

Saya berangkat dari Banjarnegara menuju Stasiun Purwokerto menggunakan transportasi umum Bus. Kemudian, lanjut naik Kereta Api menuju Stasiun Tugu, Yogyakarta. Saya memilih transportasi Kereta Api untuk menuju Yogyakarta karena Si Kecil saat itu sangat suka menyanyikan lagu Naik Kereta Api. Ya…lagu anak-anak yang cukup familiar lah, ya.

Hampir semua anak-anak suka menyanyikan lagu tersebut. Tapi ketika sudah mulai bertanya, seperti apa rasanya naik kereta api atau sekadar ingin tahu bunyi kereta api, let’s go buat nyobain sekalian mengenalkannya selagi ada duit. Hahaha.

Saat merencanakan liburan, transportasi adalah salah satu hal penting yang harus kamu pikirkan. Kalau nggak dipikirin matang-matang, bisa-bisa waktu dan budget kamu habis di jalan, deh.

Tips Memilih Transportasi yang Tepat.

Sebelum memutuskan untuk traveling, ada beberapa tips memilih transportasi yang tepat supaya rencana traveling kita berjalan sesuai harapan. Berikut ini adalah tipsnya!

Sesuaikan dengan Destinasi.

Kalau kita akan traveling ke kota besar, transportasi umum dan kendaraan online lebih mudah diakses. Jika di kota tujuan banyak menyediakan transportasi umum dan kita punya banyak waktu, gass! Kecuali destinasi wisatanya ada di pedesaan, baiknya kita menyewa kendaraan karena biasanya jarang ada ojek online atau transportasi umum.

Pertimbangkan Budget.

Anggaran ini sangat penting dalam menentukan pilihan transportasi. Intinya, jangan sampai anggaran traveling boncos di transportasi. Maka dari itu, ada baiknya kita mencari informasi melalui online perihal transportasi di kota tujuan supaya tepat anggaran. Kita juga menanyakan langsung kepada penduduk setempat jika sudah tiba di lokasi biar ongkos transportasi sesuai dengan anggaran.

Perhatikan Waktu.

Banyak orang yang memanfaatkan akhir pekan untuk traveling. Hanya punya waktu dua sampai tiga hari saja untuk traveling. Nah, kalau waktu liburan terbatas, baiknya pilih transportasi yang lebih cepat seperti pesawat atau kereta.

Cek Ulasan dan Rekomendasi.

Sebelum memutuskan, cari tahu pengalaman traveler lain tentang transportasi di tempat tujuanmu. Kadang ada situs-situs khusus yang membahas tenang akomodasi dan transportasi yang tersedia pada suatu destinasi. Kita bisa menggunakan ulasan atau rekomendasi tersebut sebagai bahan pertimbangan.

Rekomendasi Transportasi Saat Traveling: Pilih yang Pas untuk Liburanmu!

Nah, supaya perjalananmu lancar dan menyenangkan, berikut ini rekomendasi transportasi yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan dan gaya traveling kamu.

1. Transportasi Umum: Hemat dan Seru.

Kalau kamu suka eksplorasi a la backpacker, transportasi umum bisa jadi pilihan yang asyik. Naik bus, kereta, atau angkot tidak hanya hemat biaya, tapi juga bikin kamu lebih dekat dengan kehidupan lokal.

Kelebihan dalam memlih transpotasi umum diantaranya yaitu biaya lebih murah dan bisa mendapatkan pengalaman unik ketika bisa berinteraksi dengan penumpang lainnya atau penduduk lokal. Hanya saja, kalau Bus lokal biasanya jadwalnya tidak pasti. Ini menjadi salah satu kekurangannya. Termasuk kondisi Bus dalam kota yang biasanya sudah “tua”.

2. Ojek Online: Praktis dan Cepat.

Untuk perjalanan jarak dekat, ojek online bisa jadi solusi yang super praktis. Kamu tinggal pesan lewat aplikasi, dan akan langsung dijemput sesuai titik penjemputan. Ini cocok banget buat kamu yang traveling di kota besar. Lebih sat set dan dapat meminimalkan macet. Terpenting kuota internet kamu full dan koneksi internet di kota tujuan wisata juga stabil.

3. Sewa Kendaraan: Bebas ke Mana Saja.

Nah, rekomendasi transportasi yang ketiga yaitu sewa kendaraan. Kamu bisa menyewa mobil atau sepeda motor kalau kamu punya banyak tujuan wisata. Rekomendasi ini bisa dipilih karena kamu bisa lebih leluasa menjelajahi tempat-tempat yang jauh dari pusat kota. Kamu bisa berhenti kapan saja dan menikmati pemandangan di sepanjang jalan.

Sewa kendaraan ini sangat cocok untuk perjalanan bersama teman atau keluarga karena kamu bebas memilih destinasi dan mengatur rute perjalanan. Tapi, kalau kamu belum punya SIM, jangan coba-coba, ya! Hahaha.

4. Kereta Api: Nyaman dan Pemandangannya Indah.

Orang desa seperti aku, tapi kalau melihat pemandangan hamparan persawahan yang dapat dinikmati dari dalam kereta api, sangat suka. Apalagi sekarang ada kereta api panoramic atau kereta wisata yang dirancang khusus untuk menikmati pemandangan alam sepanjang perjalanan. Tidak hanya mendapatkan pengalaman naik kereta api saja, tapi juga mendapakan pengalaman menikmati pemandangan alam yang menyegarkan mata.

Transportasi kereta api lebih nyaman dibandingkan dengan Bus. Hanya saja, tiket kereta api harus dipesan jauh-jauh hari, ya. Terutama di musim liburan.

5. Pesawat: Cepat dan Efisien.

Kalau destinasi traveling kamu jauh, tentu moda transportasi pesawat menjadi pilihan utama. Meski lebih mahal, namun kamu bisa menghemat waktu. Terlebih jika waktu kamu sangat terbatas. Menggunakan moda transpotasi ini waktu perjalanan jauh lebih singkat, sehingga sisa waktu yang kamu punya bisa dipakai untuk menikmati liburan lebih lama.

Saat ini banyak maskapai menawarkan tiket promo dengan harga yang cukup terjangkau. Kamu cukup membelinya lewat aplikasi #BRImo milik BRI, ada banyak promo yang bisa kita manfaatkan.

Cara Mudah Beli Tiket Kereta Api Pakai BRImo

Tidak hanya Pesawat, mau pergi ke luar kota jadi makin mudah karena BRImo membantu kamu buat beli tiket kereta api, bus, dan whoosh. Cara pun sangat mudah. Berikut ini adalah cara membeli tiketnya.

  • Login ke akun BRImo;
  • Klik Lifestyle;
  • Klik Fitur Travel.

Silakan pilih transpotasi sesuai kebutuhan kamu dan dapatkan promonya hanya dalam satu aplikasi karena #BRImoMudahSerbaBisa dan banyak hadiah. FYI, setelah membeli tiketnya, jangan lupa ikutan #BRImoFSTVL karena sangat #BerlimpahHadiah dan kita bisa mendapatkan kesempatan untuk raih Rp 100.000 yang merupakan hadiah langsung di BRImo FSTVL.

BRImo FSTVL 2024 ini untuk seluruh nasabah Tabungan BRI pengguna Super Apps BRImo dimulai dari 1 Oktober 2024-31 Maret 2025. Melalui BRImo FSTVL, BRI memberikan apresiasi serta pengalaman kepada seluruh nasabah yang terus meningkatkan saldo serta memperbanyak transaksi menggunakan BRImo, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI. Lebih dari itu, nasabah BRI bisa mendapatkan Kita juga bisa menangkan hadiah undian BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha, dan kendaraan bermotor Vespa Primavera.

Ah! Sudah beli tiketnya sangat mudah, dapat promo, bisa punya kesempatan memenangkan hadiah dari BRImo FSTVL 2024 pula. Rezeki gretongan, ya. Jadi, apakah sudah tahu mau pilih transportasi apa untuk liburanmu?

Apa pun pilihanmu, yang penting tetap enjoy dan jangan lupa buat nikmati setiap momennya. Happy Traveling!

Benarkah Membeli Tiket Whoosh Secara Online Lebih Murah? Cek Faktanya!

Membeli Tiket Whoosh Secara Online Lebih Murah – Merasa perlu melakukan pembelian tiket Whoosh jauh-jahu hari karena takut kehabisan, aku mencoba membuka aplikasi BRImo yang sekarang ada fitur Beli tiket Kereta Cepat atau yang lebih kita kenal dengan Whoosh.

Eits…FYI, aku melakukan pemesanan tiket ini bukan untuk pribadi, ya. Melainkan untuk rekan kerja yang minggu depan mau ada acara di Jakarta. Kebetulan dia sedang ada pelatihan di Bandung dan lanjut menghadiri undangan wisuda anaknya. Nah, pas lagi chat tiba-tiba ngobrol dan minta tolong buat dipesankan tiket kereta api.

Sebenarnya dia minta dipesankan KAJJ (Kereta Api Jarak Jauh), sih. Tapi karena mumpung di Bandung dan dia punya duit, aku tawarkan saja buat nyobain Whoosh. Pas dia tanya cara naiknya gimana, aku pun enggak bisa menjawan karena belum pernah mencobanya. Tapi namanya naik kereta mah tinggal naik saja, ya. Pasti ada petugas yang melayani di sana. 😆

Sebelum aku bagikan cara pembelian tiket Whoosh di BRImo, aku punya alasan kenapa lebih memilih membeli tiket kereta online. Entah itu Whoosh maupun KAJJ, aku lebih suka beli tikel secara online, kenapa? Berikut adalah alasannya!

Alasan Membeli Tiket Kereta Secara Online.

Kenapa membeli online? Sebenarnya aku bisa menyarankan temanku ini untuk membeli tiket Whoosh secara langsung di stasiun, sih. Tapi agak was was pas sampai stasiun, ternyata tiket telah habis atau dia telat sampainya.

Pembelian tiket Whoosh ini memang bisa dilakukan secara offline di loket stasiun keberangkatan Whoosh, seperti Halim, Karawang, Padalarang, atau Tegalluar. Bisa juga melalui icket Vending Machine (TVM) di stasiun keberangkatan Whoosh. Tapi aku enggak yakin temanku ini mau ribet dan enggak yakin juga bisa melakukkanya sendirian.

Belajar dari kejadian pas di Stasiun Bogor. Kami pernah optimis banget bisa mendapatkan tiket dengan pemberangkatan sesuai keinginan. Pas udah antre di loket, ternyata pemberangkatan jam 15.00 WIB sudah habis. 😆 Kacau banget. Rasanya pingin terbang pakai karpet Aladin, karena esoknya aku harus kembali bekerja. Langsung terasa lelah sekali hidup ini.

STASIUN BOGOR

Lalu, Benarkah Membeli Tiket Whoosh Secara Online Bisa Lebih Murah?

Berdasarkan pengalaman pribadi, sih, iya. Dengan berbagai pertimbangan, jika kalkulasikan ujung-ujungnya nyerempet ke duit. 😀 Nah, berikut tiga alasan kenapa beli tiket Whoosh lebih murah dibanding dengan beli langsung di stasiun.

Banyak Promo yang Bisa Ditemukan.

Eeeh, teman-teman pada langganan news letter dari Bank atau online travel agent? Menurutku ini penting banget bagi yang suka bepergian  ke luar kota, dan lebih nyaman menggunakan moda kereta.

Kalau bisa, sih, sering-sering baca e-mail yang isinya penawaran promo, gitu. Misal enggak butuh saat itu juga, tapi bisa dibagikan ke teman atau kerabat barangkali mereka lagi butuh promo, lho.

Sangat Praktis.

Teman-teman akan merasakan kemudahan membeli tiket kereta secara online. Kita cukup buka aplikasi BRImo untuk melakukan pemesanan dan pembayaran. Kalau pakai aplikasi booking tiket, kan, harus dua kali kerja, ya. Kurang efektif.

Kemudahan seperti ini membuat fiurt pemesanan tiket online membantu menghemat budget perjalanan. Menariknya, pemesanan online bisa dilakukan kapan pun dan di mana pun.

Tidak Perlu Keluar Uang Bensin.

Ini alasan klasik banget, sih. Tapi patut dibenarkan jika memesan online bisa lebih hemat adalah karena memang enggak banyak perjuangan yang harus dilakukan. 😀 Kita enggak perlu keluar ongkos lebih untuk menginjak lantai stasiun demi secarik tiket kereta Whoosh. Otomatis kita pun enggak mengelurakan uang bensin, ataupun membayar transportasi umum. 😉

KERETA API JAKARTA
nostalgia naik KRL…

Prinsip belit tiket atau berburu tiket, kalau ada yang lebih mudah, kok mau-maunya ribet. Terus, kalau ada yang lebih murah, kenapa cari yang mahal. 😆

Yuk, Coba Beli Tiket Whoosh Online di BRImo.

Buat teman-teman yang ingin nyobain Kereta Cepat Whoosh, sekarang enggak perlu repot buat beli tiketnya karena cukup pakai BRImo. Yaps, kita bisa pesan dan bayar tiket Whoosh kapan pun & dimana pun karena #BRImoMudahSerbaBisa. Nah, berikut adalah langkah mudah pemesanan Whoosh di BRImo.

1. Login aplikasi BRImo;
2. Klik fitur Travel lalu pilih Tiket Whoosh;
3. Isi stasiun awal, stasiun akhir, dan tanggal keberangkatan;
4. Pilih jadwal kereta;
5. Masukkan data penumpang dan pilih kursi;
6. Klik Bayar, lalu konfirmasi transaksi;
7. Masukkan PIN;
8. Transaksi berhasil dan e-ticket dikirimkan ke email yg terdaftar di akun KCIC atau PT Kereta Cepat Indonesia China.

Benarkah Membeli Tiket Whoosh Secara Online Lebih Murah? Cek Faktanya!

Dengan memanfaatkan fitur Travel untuk membeli tiket kereta cepat secara online, enggak banyak waktu yang kita butuhkan. Selain efektif, tentu juga efiesien. Kalau sudah beli tiket Whoosh di BRImo, jangan lupa ikut BRImo FSTVL 2024, ya. Yaps! BRI kembali menghadirkan #BRImoFSTVL untuk seluruh nasabah Tabungan BRI pengguna Super Apps BRImo dimulai dari 1 Oktober 2024-31 Maret 2025.

Melalui BRImo FSTVL, BRI memberikan apresiasi serta pengalaman kepada seluruh nasabah yang terus meningkatkan saldo serta memperbanyak transaksi menggunakan BRImo, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI. Jangan sampai melewatkan moemen ini, ya.

Yuk, Download Aplikasi BRImo Buat Dapatkan Tiket Whoosh dengan Mudah dan Murah!

Sudah pasti bahagia rasanya. Sudah hemat waktu, banyak promo, bisa juga mendapatkan kesempatan untuk raih Rp 100.000 yang merupakan hadiah langsung di BRImo FSTVL. Kita juga bisa menangkan hadiah undian BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha, dan kendaraan bermotor Vespa Primavera.

Cara Mudah Beli Tiket Kereta Api Pakai BRImo

Yuk, download #BRImo sekarang, perbanyak nabung dan tingkatkan transaksi di BRImo FSTVL karena benar-benar #BerlimpahHadiah! 😉

Baca lagi tentang Tips Liburan Menggunakan Moda Kereta  Api.

5 Kesalahan yang Kerap Terjadi Saat Beli Tiket Pesawat Online

5 Kesalahan yang Kerap Terjadi Saat Beli Tiket Pesawat Online – “Serius mau booking tiket sekarang? Yasalaaam, kita kan perginya masih lama.” Pesan dari Tante lewat messenger telat kubaca.

Saat itu, aku memang sedang minta pendapat sekaligus minta tambahan ongkos untuk booking tiket pesawat yang rencananya akan kami gunakan akhir tahun ini. Tapi karena responnya slow banget, aku putuskan buat booking karena harganya betul-betul selisih banyak dari harga biasanya.

Sebenarnya booking tiket pesawat online yang dilakukan jauh-jauh hari ini termasuk salah satu trik yang kerap dilakukan oleh siapa pun. Asli. Beberapa teman kadang ada yang enggak sengaja share capture pemesanan tiket yang akan digunakan tahun berikutnya. Dari situ lah, aku ikut-ikutan pesan tiket pesawat jauh-jauh hari. Apalagi kalau lagi ada promo, pesan tiket pesawat promo pun kulakukan. 😀

Tips Traveling Hemat

Ini mental ikut-ikutan, ya. 😆 😀 Emmh…kalau memang terbaik, kenapa enggak dicontoh, sih. Hahaha. Terlebih sekarang cari tiket pesawat murah bukan lagi hal yang sulit semenjak ada kemajuan dan perkembangan teknologi digital seperti pemesanan online.

Memesan tiket pesawat bisa dilakukan secara online dengan mudah melalui aplikasi. Terkadang harganya juga jauh lebih terjangkau ketimbang membeli di agen-agen offline. Tentu ini sangat menguntungkan, bukan. Meski demikian, ternyata masih ada orang yang belum mengetahui, bahkan melakukan kesalahan dalam pemesanan tiket pesawat secara online yang berakibat pada mahalnya harga tiket yang harus dibayar atau tak berbeda jauh dengan harga normal.

5 Kesalahan yang Kerap Terjadi Saat Beli Tiket Pesawat Online.

Belajar dari beberapa teman yang lebih kerap menggunakan pesawat sebagai moda transportasi, sebenarnya untuk bisa memperoleh tiket pesawat murah ada banyak cara yang bisa dilakukan, mulai dari memesan dari jauh-jauh hari, memakai aplikasi mobile, sampai dengan menggunakan kartu kredit.

Berikut kesalahan-kesalahan yang kerap terjadi dan perlu dihindari kalau berniat mendapat tiket pesawat murah.

1. Asal Pakai Kartu Kredit.

Banyak yang beranggapan bahwa membeli tiket pesawat online dengan kartu kredit akan jauh lebih murah daripada metode pembayaran lain, padahal kenyataannya enggak mesti.

Sebelum membeli tiket, harus mengetahui bahwa membayar dengan kartu kredit maka akan ada bunga yang harus dibayar pada saat tagihan datang dan tak jarang, asal membayar seperti ini justru membuat tagihan membengkak. Berbeda dengan metode pembayaran lainnya seperti ATM atau kartu debit. Ada baiknya jika ingin menggunakan metode pembayaran dengan kartu kredit, lakukan pada saat ada promo saja.

2. Tidak Melakukan Perbandingan Harga.

Hindari pula kesalahan ini saat berniat untuk cari tiket pesawat murah, yaitu tidak melakukan perbandingan harga. Setelah aku pahami pelan-pelan, ternyata ada banyak situs travel agent online yang mematok harga berbeda-beda untuk tiket pesawat. Bahkan dalam beberapa situs tertentu, kadang ada promo atau diskon yang menarik. Selisih harga tiket pesawat bisa cukup signifikan, jadi jangan ragu gunakan situs pembanding harga.

3. Mengambil Jadwal Terbang Saat Akhir Pekan.

Ini kesalahan yang cukup banyak dilakukan oleh customer, yaitu membeli tiket pesawat pada akhir pekan. Pada saat akhir pekan tiba, harga tiket pesawat kadang dinaikkan hingga 2 kali lipat daripada hari biasa. Aku pernah teliti dan cermati. 😛

Jika memang butuh bepergian pada saat weekend karena mau tak mau harus melakukannya. Namun jika tujuannya adalah berlibur sebaiknya ambil jadwal terbang pada hari biasa, misalkan Selasa, Rabu atau Kamis. Idiih…orang pingin pergi pas akhir pekan! Emmh…yaudah kalau gitu, berapapun bayar lah, ya. Tapi sih mending ambil jatah cuti kerja kalau masih punya. 😀

4. Memborong Tiket.

Nah ini diaaaa, jika berniat untuk bepergian bersama keluarga atau teman-teman dalam jumlah yang cukup banyak misal lebih dari 5 orang, sebaiknya hindari cara memborong tiket. Sebab dengan memborong, maka harga tiket akan cenderung dinaikkan. Biasanya justru enggak dapat diskon. Sebaik jika booking tiket masing-masing dalam waktu yang bersamaan atau berdekatan. Meski relatif lebih ribet, Namun cara ini cukup ampuh untuk memperoleh tiket murah.

5. Booking Tiket Dadakan.

Untuk tujuan berlibur dan menggunakan transportasi pesawat terbang, memang sebaiknya rencanakan dari jauh-jauh hari, bukan dadakan. Sebab cari tiket pesawat murah dadakan itu juga hal yang agak mustahil. Meski demikian, membeli terlalu awal, misal dua bulan sebelum keberangkatan juga sangat tidak dianjurkan.

Gunakan waktu yang ideal dalam memesan tiket, umumnya adalah empat sampai lima minggu sebelum keberangkatan. Atau, cek secara berkala pada salah satu situs untuk mendapat promo dan diskon.

Jangan Bikin Kesalahan Lagi. Ayo, Coba Beli Tiket Pesawat Lewat BRImo.

Biar enggak bikin kesalahan lagi, kita bisa pakai aplikasi BRImo buat beli tiket pesawat. BRImo akan membantu dan memudahkan kita untuk urusan membeli tiket Pesawat, Kereta Api, Bus, dan Whoosh. Caranya pun sangat mudah, cepat, dan sering ada promo.
Kita hanya perlu login ke akun BRImo, lalu manfaatkan fitur pembelian tiket pesawat. Berikut adalah contoh lengkapnya.
Pemesanan Tiket Pesawat.
  1. Login ke Aplikasi BRImo: Masukkan ID dan kata sandi Anda untuk masuk ke akun BRImo atau cukup pakai login pakai face id atau finger print;
  2. Masuk ke Homepage: Setelah berhasil login, kita akan diarahkan ke halaman utama aplikasi BRImo;
  3. Pilih Fitur Lifestyle: Di menu utama, pilih opsi “Lifestyle” untuk melanjutkan;
  4. Klik “Pesawat”: Pilih fitur “Pesawat”;
  5. Landing Page Pemesanan: Anda akan masuk ke halaman pemesanan tiket pesawat;
  6. Isi Data Penerbangan: Masukkan informasi kota atau bandara keberangkatan, kota atau bandara tujuan, tanggal keberangkatan, jumlah penumpang, serta pilih rute sekali jalan atau pulang pergi;
  7. Pilih Maskapai dan Waktu Keberangkatan: Setelah memasukkan data, berbagai pilihan maskapai dan jadwal penerbangan akan ditampilkan. Pilih penerbangan yang sesuai dengan kebutuhan;
  8. Masukkan Nama Pemesan dan Penumpang: Isi data nama pemesan dan nama penumpang sesuai dengan identitas resmi;
  9. Review dan Lakukan Pembayaran: Periksa kembali detail penerbangan dan total biaya yang harus dibayar. Pastikan semua informasi sudah benar;
  10. Konfirmasi Pembayaran: Lanjutkan ke langkah pembayaran dengan memasukkan PIN BRImo;
  11. Transaksi Berhasil: Setelah pembayaran berhasil, struk transaksi akan ditampilkan;
  12. E-Ticket Dikirim: E-ticket akan dikirim ke email pemesan maksimal 15 menit setelah pembayaran berhasil;
Enggak usah repot lagi cari tiket, karena semua ada dalam genggaman. Ikuti tata cara di atas untuk pembelian tiket Pesawat melalui #BRImo karena #BRImoMudahSerbaBisa.

Cara Mudah Beli Tiket Whoosh Pakai BRImo

BRImo FSTVL 2024 Siap Digelar!

FYI, kembali menghadirkan BRImo FSTVL 2024 untuk seluruh nasabah Tabungan BRI pengguna Super Apps BRImo dimulai dari 1 Oktober 2024-31 Maret 2025. Melalui BRImo FSTVL ini, BRI memberikan apresiasi serta pengalaman kepada seluruh nasabah yang terus meningkatkan saldo serta memperbanyak transaksi menggunakan BRImo, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI.

Yuk, Download Aplikasi BRImo Buat Dapatkan Tiket Pesawat dengan Mudah!

Sudah pasti bahagia rasanya. Sudah hemat waktu, hemat biaya, bisa juga mendapatkan kesempatan untuk raih Rp 100.000 yang merupakan hadiah langsung di BRImo FSTVL. Kita juga bisa menangkan hadiah undian BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha, dan kendaraan bermotor Vespa Primavera.

Download BRImo sekarang, perbanyak nabung dan tingkatkan transaksi di #BRImoFSTVL! Benar-benar #BerlimpahHadiah, ya!

Pecinta Sejarah Budaya Wajib Banget Traveling ke Mexico. Cek Alasannya di Sini!

Traveling ke Mexico – Banyak orang yang memutuskan berlibur ke Meksiko, salah satunya adalah karena negara ini memiliki peninggalan sejarah dan budaya yang masih sangat kental. Selain menawarkan keindahan peninggalan-peninggalan kuno, kamu juga dapat menikmati berbagai keindahan alam di sana.

Berada di kawasan Amerika Utara, Meksiko akan memberikanmu pemandangan alam yang sangat indah, mulai dari kawasan perairan hingga berbagai perayaan festival masyarakat lokal yang masih dilestarikan. Jika ingin ke Meksiko, pastikan kamu memiliki tabungan yang cukup, agar dapat menjelajah negara ini dengan maksimal.

Traveling ke Mexico Budaya dan Sejarah

Alasan Kamu Harus Liburan Ke Meksiko, Sekali Seumur Hidup.

Salah satu hal yang juga menjadi daya tarik Meksiko adalah cita rasa makanan yang sangat khas. Nah, berikut ini ada beberapa alasan, mengapa harus mengunjungi negara ini, apalagi jika kamu pecinta sejarah dan kebudayaan berbagai negara, termasuk Meksiko.

1. Kekayaan Sejarah Tak Tertandingi.

Ketika berada di Meksiko, kamu akan disajikan berbagai peninggalan kuno yang sangat memukau. Chichen Itza adalah salah satu peninggalan peradaban kuno Maya, yang sekaligus menjadi salah satu keajaiban dunia. Beberapa situs bersejarah yang terkenal adalah piramida Kukulkan, Tulum dan Palenque. 

Selain itu, kamu juga dapat menikmati keindahan bangunan dengan gaya arsitektur Spanyol yang sangat indah. Jejak kolonial ini, masih berdiri dengan kokoh di sudut-sudut kota besar di Meksiko. 

2. Keanekaragaman Budaya yang Masih Kental.

Meksiko juga sangat terkenal dengan budayanya yang sangat kental dan masih dilestarikan sampai sekarang. Tak sedikit wisatawan yang sengaja datang ke Meksiko untuk menikmati festival rakyat, misalnya Dia de los Muertos atau Hari Orang Mati yang sangat ikonik. Menariknya lagi, festival ini adalah perpaduan antara agama Katolik dengan tradisi Aztec.

Tidak hanya itu saja, kamu juga dapat menikmati dan menyaksikan secara langsung sajian musik Mariachi dan tarian Folklorico yang penuh warna nan meriah.

3. Alam yang Menakjubkan (Pantai, Gurun, Hutan Hujan Tropis).

Meksiko menawarkan berbagai lanskap alam yang sangat beragam. Kamu dapat menikmati segarnya kawasan pantai di Lautan Karibia, hingga indahnya pemandangan dari dataran tinggi Pegunungan Sierra Madre. Jangan lupa juga untuk mampir ke Copper Canyon maupun hutan Chiapas yang cukup lebat.

4. Wisata Kuliner yang Lezat dan Beragam.

Salah satu hal yang juga menjadi daya tarik Meksiko adalah wisata kulinernya yang beragam dan sangat khas. Oleh karena itu, ketika berada di negara ini, pastikan kamu mencoba berbagai cita rasa kuliner yang lezat. 

Makanan yang cukup terkenal di Meksiko adalah taco. Taco biasanya disajikan dengan isian daging dan saus salsa dengan cita rasa yang khas. Selain itu, jangan lewatkan untuk mencoba hidangan boga bahari, karena Meksiko berada di kawasan pesisir. Tidak hanya menyajikan masakan khas masyarakat setempat, kamu juga dapat menikmati sajian kuliner di restoran yang mengantongi bintang Michelin.

5. Penduduk Lokal yang Ramah dan Hangat.

Meskipun berada di Benua Amerika, tetapi penduduk di negara Meksiko sangat terkenal dengan keramahannya yang hangat, termasuk pada wisatawan mancanegara. Bahkan, kamu dapat bertanya tentang banyak hal mengenai negara ini pada penduduk setempat. 

Walaupun kamu adalah pelancong, masyarakat setempat akan berbicara dengan ramah dan tak segan untuk menebarkan senyum. Adanya komunikasi dan interaksi yang hangat dengan penduduk lokal, tentu akan memberikan kesan perjalanan tersendiri. 

Traveling ke Mexico

Meksiko adalah salah satu negara yang berada di Amerika Utara yang memiliki budaya dan sejarah peradaban yang sangat kental, itulah mengapa negara ini banyak dikunjungi wisatawan yang ingin menelusuri berbagai keunikan negara ini, mulai dari bentang alam hingga peninggalan arkeologi.

Nah, jika kamu juga ingin datang ke negara ini, sebaiknya mulailah menabung dari sekarang dan terus lakukan secara kontinyu. Untuk membantu kamu menyiapkan tabungan adalah dengan menggunakan Aplikasi digibank by DBS. digibank by DBS sendiri merupakan bank digital yang terpercaya, sehingga kamu dapat melakukan buka tabungan online dengan sangat mudah, baik dari aplikasi di ponsel maupun dari situs resminya. 

Selain menawarkan kemudahan dan akses yang aman, kamu juga akan mendapatkan layanan Tabungan Maxi yang akan akan membantu mengatur semua rencana keuangan dengan lebih rapi. Tidak hanya itu saja, tabungan ini juga memberikan bunga tinggi, sehingga begitu proses buka tabungan online sudah selesai, kamu dapat langsung menyiapkan dana untuk berlibur ke Meksiko.

Tabungan di Aplikasi digibank by DBS juga menyediakan 20 dompet maxi yang dapat kamu beri nama sesuai dengan kebutuhan. Kamu juga dapat melakukan penarikan uang kapan saja tanpa biaya. Nah, jika ingin merasakan secara langsung berbagai keuntungan menabung di Aplikasi digibank by DBS untuk berlibur ke Meksiko, kamu dapat membaca informasinya di sini.

Jalur Pendakian Bukit Pangonan Lewat Museum Kailasa

Jalur Pendakian Bukit Pangonan – Merasa tenang ketika seorang teman memberi kabar bahwa ia akan menjemputku di SPBU Kalierang, Wonosobo. Ia mengabari kalau dirinya sudah siap menuju Kalierang. Sementara aku masih di dalam BUS, perjalanan dari Banjarnegara menuju Wonosobo.

Kali ini kami ke Dieng (lagi) berniat menelusuri jalur pendakian Bukit Pangonan lewat Museum Kailsa. Trekking kali ini semacam survey, supaya nantinya ada gambaran sebelum menetapkan untuk mendirikan tenda Bukit Pangonan.

Akses Bukit Pangonan Lewat Museum Kailasa.

Tiba lah kami di tempat parkiran Kompleks Candi Dieng, Banjarnegara. Melihat banyaknya BUS besar dan juga motor trail yang berderet di parkiran, nggak menyurutkan niat kami untuk turun menapaki anak tangga menuju kompleks Candi Dieng.

Tanpa pikir panjang, kami melanjutkan perjalanan untuk menelusuri jalur pendakiannya lewat Museum Kailasa. Trekking ke Bukit Pangonan bisa menjadi pilihan alternatif ketika sudah sampai kompleks Candi Dieng. Selain sebagai olah raga, pemandangan sekitar bukit Pangonan ini indah banget.

Kami sampai kompleks candi pukul 09.30 WIB. Belum terlalu siang untuk mendaki ke bukit tersebut. Apalagi trekkingnya nggak memerlukan waktu lama. “Hanya membutuhkan 30 menit saja!” Ujar tukang parkir di kawasan museum. “Aaah…kalau saya cukup 15 menit sudah sampai puncak Pangonan”. Ucap tukang parkir satunya.

GARDU PANDANG MUSEUM KAILASA
Gardu Pandang Museum Kailasa. . .

Coba perhatikan foto di atas. Kami mulai berjalan dari parkiran Kompleks Candi Dieng menuju Museum Kailasa, kemudian naik ke gardu pandang, gazebo paling pojok atas sebelah kanan. Gazebo ke lima, gazebo terakhir sebagai titik awal trekking menuju Bukit Pangonan dimulai.

Berjalan kurang lebih satu meter dari gazebo paling atas, kita bisa melangkah, menyeberang, melompat, atau apa lah. Intinya nggak memilih jalan lurus. Setelah itu, kita bisa meneruskan perjalanan melewati jalan setapak sampai menemui jalan raya berbatu alias nggak beraspal.

AKSES JALAN MENUJU GUNUNG PANGONAN
Pipa besar!

Meski belum beraspal, tapi bebatuan tertata rapih. Kita bisa memilih arah kiri, sampai menjumpai anak tangga yang berada di atas pipa besar milik Geo Dipa Energi Dieng. Tetap semangat, terus berjalan sampai menjumpai ladang sayur milik warga. Banyak tanaman kentang, wortel, purwaceng, dan juga buah carica.

LADANG GUNUNG PANGAONAN DIENG
Panen kentang euy!

Kalau sudah menjumpai ladang sayuran ini, kita harus melanjutkan perjalanan ke Bukit Pangonan dengan memilih arah kanan untuk mulai mendaki mencapai puncak Bukit Pangonan.

Di sepanjang perjalanan, hanya terdapat satu jalan setapak. Temanku menyebutnya jalan Babi. Tenang, nggak ada jalan cabang, kok. Jadi, cukup meminimalkan salah jalur, atau kesasar. 😆 Ada baiknya teman-teman memakai masker, ya. Debu di bukit ini masih cukup tebal. Berbeda dengan Gunung Prau, dimana tanahnya sudah menyatu dan hijau.

Jalan pendakian menuju Bukit Pangonan lewat Museum Kailasa cukup landai. Aku jadi ingat pas pertama kali ke Bukit Sikunir. Tanjakannya 11-12 dengan Bukit tersebut.

Sebentuk harapan dan pertanda baik jika di tengah perjalanan kamu menjumpai pohon Pringgodani. Banyak pohon bambu kecil dimana daunnya bikin gatel kalau nyentuh kulit. Kurang lebih lima belas menit dari “goa Pringgodani” ini, kita bisa belok kanan mengikuti anak panah kecil untuk menikmati pemandangan apik berupa Telaga Merdada. Telaga ini bisa kita nikmati dari bukit Pangonan, tepatnya sebelah kanan Candi Wisanggeni.

TELAGA MERDADA DARI GUNUNG PANGONAN
Penampakan Telaga Merdada. Sampah detected!

Ya, di bukit ini memang terdapat Candi yang belum lama ditemukan oleh warga Dieng Kulon. Masuk kawasan Candi, pemandangan Telaga Merdada yang tenang akan tampak jelas. Tapi, jangan dulu merasa puas dengan pemandangan tersebut. Sebab, masih ada pemandangan puncak Bukit Pangonan!

PEMANDANGAN GUNUNG PANGONAN DIENG
Sedikit pemandangan Bukit Pangonan!

Langkahkan kaki atau berlari sekencang mungkin! Kurang lebih sepuluh menit dari lokasi Candi Wisanggeni, kita akan menemukan puncak Gungung Pangonan. Puncak bukit yang menyajikan padang savana dimana di tengahnya banyak terdapat tanaman Cemeti, dan juga Purwaceng.

Ngomongin padang savana, aku jadi ingat The Six Point Ranch. Sebuah peternakan berburu di California tepatnya di Lembah Potter California Utara. Kita bisa berburu mulai dari lembah hingga puncak gunung. Pegunungannya ini mirip-mirip Bukit Pangonan yang mana masih terdapat cukup banyak satwa liar.

Selain satwa liar yang jumlahnya banyak banget, bentang alam The Six Point Ranch juga sangat beragam, air yang berlimpah, dan lokasi yang mudah diakses. Properti penting ini menonjol sebagai contoh langka dari peternakan berburu California berskala besar yang menggabungkan sumber daya rekreasi dan pertanian multi-segi dalam satu paket lengkap. Seperti apa keseruan kegiatan di sana, cek saja melalui situs resminya di www.sixpointranch.com.

Selamat Datang di Bukit Pangonan atau Telaga Sumurup.

Bukit Pangonan mempunyai nama lain Telaga Sumurup karena dulunya di puncak bukit tersebut terdapat telaga Sumurup. Saat ini, air telaga tersebut telah surut, oleh karena itu masyarakat di sekitar kawasan itu menyebutnya telogo Sumurup.

FYI, terdapat setidaknya tiga jalur pendaikian menuju Bukit Pangonan. Pertama, lewat Museum Kailasa dan kendaraan bisa diparkirkan di kompleks Candi Dieng. Kedua, lewat Kawah Sikidang dan kendaraan diparkirkan di kompleks Kawah. Namun, akses melalui kawah ini katanya cukup terjal. Lebih aman menggunakan tansportasi Jeep untuk menuju puncak Bukit. Ketiga, lewat Telaga Merdada dan kendaraan diparkirkan di Terminal Merdada. Tapi, kabarnya kurang aman. Jalur ini jarang banget digunakan untuk trekking. Tapi, kalau sudah di Telaga Merdada, ya mending lewat jalur ini.

Menurut pengalamanku, pendakian ke Bukit Pangonan lebih aman lewat Museum Kailasa, kemudian turunnya lewat Kawah Sikidang jika ingin mendapat suasana atau pemandangan yang berbeda.

Teman-teman ada yang pernah ke Bukit Pangonan? Boleh berbagi cerita lewat kolom komentar, ya. Ditunggu~~

Yuk, Rasakan Sensasi Berlibur di Ancol Jakarta

Hari libur sekolah kini sudah tiba, banyak orang tua dan anak-anak yang merencanakan liburan untuk mengisi hari libur. Jika ingin mendapatkan pengalaman liburan yang seru, tentu perlu memilih tempat wisata yang cocok dan menawarkan berbagai macam kegiatan menarik. Untuk kamu yang ingin mendapatkan pengalaman seru liburan sekolah, berlibur ke Ancol Jakarta bisa menjadi pilihan yang menarik.

Sensasi Berlibur di Ancol Jakarta

Menikmati Wahana Saat Liburan Seru di Ancol Jakarta

Bagi yang memutuskan untuk berlibur ke Ancol Jakarta, nantinya bisa menikmati berbagai macam wahana seru yang ditawarkan. Ancol memang menjadi salah satu tempat wisata di Jakarta yang punya banyak wahana menarik. Berikut ini adalah beberapa tempat di Ancol yang bisa dinikmati saat liburan sekolah:

1. Dunia Fantasi (Dufan)

Di Ancol, kita bisa bermain di Dufan atau dunia fantasi yang sangat terkenal. Tempat ini menawarkan berbagai macam atraksi menarik dan permainan yang memacu adrenalin. Beberapa wahana yang ada di Dufan antara lain seperti roller coaster, kora-kora, tornado, halilintar dan masih banyak lagi yang lainnya. Bukan hanya menyediakan wahana yang menantang adrenalin, namun banyak juga wahana yang ramah untuk anak-anak.

2. Atlantis Water Adventure

Apabila kamu senang bermain air, Ancol juga memiliki tempat bernama Atlantis Water Adventure. Tempat ini memangsa menjadi favorit masyarakat untuk berenang dan bermain air. Wisata ini cocok untuk semua usia mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Bahkan di tempat ini juga terdapat atraksi yang sangat populer yaitu seluncuran crazy highest longest yang menawarkan seluncuran dari ketinggian dengan kecepatan tinggi. Selain itu banyak juga permainan air lain yang akan membuat liburan terasa begitu menyenangkan.

3. Ocean Dream Samudra

Ancol juga punya Ocean Dream Samudra. Tempat ini menjadi destinasi wisata Jakarta yang sangat menarik karena pengunjung bisa melihat pertunjukan hewan-hewan laut seperti lumba-lumba, singa laut, dan yang lainnya. Di sini, anak-anak bisa belajar tentang kehidupan laut serta pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Di dalam tempat ini juga terdapat akuarium besar yang memberikan kesempatan pengunjung untuk melihat kehidupan bawah air dengan sangat jelas.

4. Sea World Ancol

Perlu ktia ketahui bahwa Ancol juga memiliki Sea World Ancol. Tempat wisata yang satu ini merupakan tempat yang di dalamnya terdapat akuarium raksasa dengan berbagai macam jenis ikan dan biota laut dari berbagai belahan dunia. Terdapat terowongan bawah air yang memungkinkan pengunjung bisa melihat langsung kehidupan bawah laut dari terowongan tersebut. Selain itu, juga terdapat pameran interaktif dan feeding show yang membuat pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan laut.

5. Pantai Ancol

Berlibur ke Ancol sebaiknya mampir juga di pantai Ancol. Di sana terdapat beberapa pilihan pantai yaitu pantai Karnaval dan juga pantai Festival. Pengunjung bisa melihat pemandangan laut yang luas sambil bersantai atau bermain di pinggir pantai. Terdapat juga beberapa wahana olahraga air seperti banana boat dan jetski yang memungkinkan pengunjung untuk bisa bermain di air.

6. Ecopark

Berlibur ke Ancol Jakarta juga akan semakin lengkap jika mampir ke Ecopark Ancol. Tempat ini merupakan taman yang menjadi tempat bagi para pengunjung untuk bisa berjalan-jalan, bersepeda, melakukan outbound, melihat kebun binatang mini, dan lain sebagainya.

Jadi untuk mengisi liburan sekolah, kita bisa merencanakan untuk berlibur ke Ancol Jakarta. Tempat ini menjadi salah satu destinasi liburan menarik untuk masyarakat karena punya banyak pilihan tempat menarik bagi setiap pengunjung. Kita bisa memilih salah satu atau bahkan mengunjungi semuanya karena Ancol bisa jadi pilihan wisata terdekat di Jakarta.

5 Tempat Wisata Favorit di Banjarnegara yang Murah

Wisata Favorit di Banjarnegara – Dataran Tinggi Dieng masih menjadi wisata favoritku di Banjarenagara. Sebuah perpaduan antara alam yang memukau dan kekayaan budaya, Dieng menjadi destinasi wisata akan terus menjadi destinasi wisata favorit. Yaps! Berkali-kali mengunjungi Dieng nggak ada bosannya.

Terletak di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Dieng menawarkan banyak pilihan obyek wisata sesuai dengan minat kita. Bagi para wisatawan yang mencari ketenangan, bisa mencoba staycation di D’Qiano Hot Spring Waterpark & Hotel. Buat yang menyukai keindahan alam, boleh mengunjungi Telaga Dringo. Kekayaan sejarah dan budaya yang khas bisa kita jumpai dengan mudah, salah satunya yaitu di kompleks Candi Arjuna.

Bagaimana nggak menajadi favorit, ya. Obyek wisatanya selengkap itu dan betul-betul menggugah jiwa petualang kita. Berikut aku bagikan tempat wisata favorit di Banjarnegara dengan harga murah. FYI, ini favorit versi aku, ya. Pun murah versi aku. 😆

5 Tempat Wisata Favorit di Banjarnegara yang Murah.

1. Kompleks Candi Arjuna.

Candi Arjuna adalah kompleks candi Hindu kuno yang terletak di Dataran Tinggi Dieng. Candi-candi ini adalah saksi bisu dari masa lampau yang kaya akan sejarah dan kebudayaan Hindu di Indonesia. Pengunjung dapat menjelajahi kompleks candi ini sambil mempelajari warisan budaya yang berharga.

2. Kawah Sikidang.

Kawah Sikidang adalah kawasan gunung berapi yang masih aktif. Dengan fumarol yang mengeluarkan gas belerang, kawasan ini memberikan pemandangan yang sangat unik, seolah-olah menyerupai lanskap di planet lain. Pengunjung dapat menikmati jalan-jalan di sekitar kawah yang berwarna-warni dan mengagumkan ini dengan pengawasan yang ketat.

3. Telaga Dringo.

Telaga Dringo, sebuah permata tersembunyi di Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah, menawarkan pengalaman alam yang memesona bagi para wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan yang autentik. Terletak di antara perbukitan yang hijau, telaga ini memukau dengan airnya yang jernih, panorama alam yang memikat, dan kedamaian yang menyegarkan.

4. Telaga Merdada.

Telaga Merdada adalah salah satu destinasi alam yang menakjubkan di Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah. Terletak di tengah-tengah keindahan alam yang megah, telaga ini menawarkan pengalaman yang menakjubkan bagi para wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang autentik.

5. D’Qiano Hot Spring Water Park & Hotel.

D’Qiano Water Park & Hot Spring Dieng adalah destinasi wisata yang menawarkan pengalaman yang unik dan berbeda bagi para pengunjung. Dengan kombinasi antara keindahan alam yang memukau, fasilitas penginapan, dan memberikan pengalaman berenang di kolam air panas yang merupakan kolam renang air panas tertinggi di Indonesia.

Dieng menawarkan pengalaman wisata yang tak terlupakan bagi semua pengunjung, khususnya wisata alam. Apakah teman-teman pernah mengunjungi Dieng, Banjarnegara? Jika belum, yuk segera agendakan! 😉

Menggali Kearifan Spiritual di Wisata Religi Tuban

Wisata Religi Tuban – Sapaan Pak Edi, guide dari Bimo Tour melalui microphone cukup mengagetkan kami. Bagaimana tidak, masih dini hari beliau menyalakannya dengan suara yang cukup keras. Terdengar jelas sampai salon bagian belakang. Terlebih, ketika semua lampu Bus dinyalakan. Seakan kami adalah ninja malam yang tertangkap basah oleh tuan rumah karena terangnya lampu di dalam Bus.

Perlahan, satu per satu dari kami mulai beraksi. Tak sedikit dari mereka langsung menyingkirkan selimut tipis yang telah disediakan oleh agen tour. Tidak banyak pula dari bebedapa teman mengacuhkan suara tersebut, tetap menikmati tidurnya. Salah satunya itu saya! 😛

Perjalanan yang dilakukan pada malam hari terasa lebih cepat dibanding siang hari. Berangkat dari tempat kerja pukul 16.30 WIB, tahu-tahu sudah sampai kota Tuban. Tentunya karena disepanjang perjalanan saya tidur teruuuuuus. 😆

Kami sampai Tuban kurang lebih pukul 03.45 WIB. Sesuai prediksi awal, sampai Tuban tepat saat adzan subuh berkumandang. Sekira tujuh jam perjalanan.

Bus Bimo maju mundur cantik di area terminal Sunan Bonang atau Syaikh Maulana Makhdum Ibrahim untuk parkir. Saya menyebutnya terminal Sunan Bonang. Sebab, terminal tersebut cukup dekat dengan Makam Sunan Bonang.

Entah apa nama yang tepat untuk terminal tersebut. Beberapa kali saya bertanya kepada Ibu yang berjualan di warung, mereka tidak tahu nama terminalnya. Mereka hanya menyebut Sunan Bonang saja. Apakah teman-teman ada yang tahu?

“Becak, Pak, Bu”

“Becaknya, Mbak, Mas”

Melangkah turun dari Bus langsung disapa oleh Abang becak yang banyaknya bejibun. Mungkin jumlahnya ratusan! Abang Becak terus mendekati kami untuk menawarkan jasa. Ya ampun, kami hanya akan shalat di masjid yang masih dalam tahap renovasi, masjid yang lokasinya tidak jauh dari terminal. Hanya beberapa meter saja. Tidak lebih dari dua ratus meter.

Setelah tahu kami akan shalat di masjid terdekat, mereka tidak lagi mengejar-ngejar kami. Tapi, usai shalat berjama’ah, mereka kembali menyapa kami. Jemput bola! Ya…menjemput kami di masjid tersebut! Hebat banget usaha mereka.

Saya berbincang sejenak dengan Abang Becak sembari menunggu teman-teman keluar dari masjid. Dan ternyata, mereka menawarkan jasanya untuk mengantarkan kami ke Masjid Agung Tuban, yang katanya lokasinya cukup jauh jika jalan kaki dari masjid tempat kami shalat. Kurang lebih 2 km.

MASJID AGUNG TUBAN
Cantik banget masjidnya!

Ini kenapa salat subuhnya tidak di Masjid Agung Tuban saja, sih, Pak Edi. Ndilalah ya saya enggak peka radarnya. Huwaaaa…kuciwa dikiit!