Tips Sukses Membuat Bekal Sederhana untuk Anak

Tips Sukses Membuat Bekal Sederhana untuk Anak – Rutinitasku tiap pagi yaitu menyiapkan sarapan, bekal dan mengantar empat ponakan ke Sekolah. Aktivitas yang menyenangkan dan sesekali bisa menegangkan jika harapan tidak sesuai dengan rencana.

Kolaborasi sukses dari bangun pagi yaitu bisa masak tepat waktu, membuat sarapan untuk keluarga dan menyiapkan bekal untuk anak dan orang terkasih. Bahagia banget banget banget. Repot dan capek. Itu yang aku rasakan pertama kali bangun jam 04.00 WITA untuk sekadar menyiapkan bekal untuk anak.

Aku kira menyiapkan bekal untuk anak adalah pekerjaan yang ringan. Apalagi, bekalnya amat sederhana. Belum sampai bikin Bento macam-macam, lho. Paling hanya membuat kreasi Nuget, Telor, dan Sayur. Tapi ternyata satu jam tidak cukup untuk membuat semua itu.

Baru selesai satu menu, tiba-tiba anak nongol dan sudah mengenakan seragam. Siap berangkat, sementara bekal belum jadi. Gagal jadi Koki ini. Hahaha

anak-sekolah-berangkat

Terus, gimana biar bisa sukses menyiapkan bekal buat anak sekolah?

Bekal sederhana, menarik, tanpa mengesampingkan nilai gizi adalah bekal yang tiap hari kusiapkan untuk anak. ~Gylang TR~

Sederhana. Menyiapkan masakan untuk bekal anak tidak perlu neko-neko, apalagi kalau waktunya sudah mepet. Bikin menu yang sederhana saja, tapi berkualitas dan bernilai gizi tinggi sesuai porsi.

Apalah artinya sup iga tanpa garam. Hambar, kan? Mending Nuget Tahu rasa Wortel. Terasa gurih. Atau, Bola-bola Tempe rasa Keju. Sedap! Kesukaan ponakan, nih.

Baca lagi Omelette Bekal Bernutrisi dan Praktis untuk Anak.

Ada banyak menu sederhana yang bisa dibuat untuk bekal harian anak. Tapi namanya manusia, kadang malas merencanakannya untuk esok hari. Padahal penting, agar lebih siap saat beraksi di dapur.

Saat otak sedang malas berkreasi tidak usah bingung, karena kini bisa mencari referensi menu melalui breaktime.

Breaktime.co.id adalah website lifestyle, di mana  kuliner  menjadi salah satu tema website tersebut. Ada banyak referensi menu masakan, baik yang dibuat secara sederhana, sampai rumit, ngeselin, karena hasilnya tidak sesuai dengan yang ada di website tersebut. Hahaha

breaktime

Tips makanan dan resep terbaru breaktime bisa didapat dengan mudah dengan cara aktif mengunjungi website breaktime atau berlangganan mendapat resep terbaru dari breaktime. Aku sering mengunjungi breaktime karena resep yang mereka sajikan simpel. Menunya sederhana, menarik, tanpa mengesampingkan kandungan gizi.

Selain resep makanan, breaktime juga memberikan referensi tempat makan yang menyajikan menu makan favorit dan khas. Seperti referensi sate yang maknyus di Jakarta.

Jadi, tip pertama yaitu jika tidak punya banyak waktu, buatlah menu bekal sekolah sesederhana mungkin agar bisa selesai tepat waktu.

Terarah. Kurang fokus atau tidak terarah ini yang membuat wajan tiba-tiba gosong. Atau, bumbu sup belum masuk, tapi sudah disajikan di meja makan. Alamaaak…

Aku pernah mengalami beberapa kali, sampai akhirnya memutuskan untuk meracik, menyiapkan seluruh kebutuhan yang akan dimasak pada malam hari agar esok hari tinggal osreeng, masukkan, aduk, goyang, tiriskan, kunyah, nyamiii, 😀

Tip kedua yaitu menyiapkan apa saja yang akan dimasak esok. Tidak hanya nasi beserta racikan lauk pauknya, tapi peralatan masak juga harus dipersiapkan. Biar tidak gagap.

Rapi. Salah satu hal yang membuat suasana dapur makin panas yaitu semrawut. Ada pisau di lantai yang baru digunakan untuk membelah gula aren, lupa tidak ditaruh pada tempatnya lagi.

 

Garam spesial untuk membuat bumbu, tiba-tiba berada di sebelah kanan atau belakang kompor. Mungkin membutuhkan waktu lima menit hanya untuk mencari garam. Sementara, lima menit di dapur  begitu berharga.

Tips ketiga yaitu taruhlah peralatan pada tempatnya. Khususnya yang baru dipakai. Agar suasana dapur tenang, tampak rapih, masak jadi tambah semangat.

Konsultasi. Bukan dengan dokter atau koki, melainkan dengan anak. Ini penting banget. Jangan sampai apa yang telah dimasak, dipersiapkan, akan mubadzir karena bekal yang dibuat tidak sesuai dengan keinginan anak saat itu. Jangan lupa berikan vitamin juga, ya.

Konsultasikan menu sederhana pada malam hari supaya esok siap. Waktu terbaik untuk konsultasi menu yaitu saat hendak tidur, atau usai mengerjakan tugas. Alasannya yaitu pada dua moment tersebut, ada kesiapan bagi anak untuk menjawab.

bekal-anak-sekolah

Membuat bekal anak sekolah dengan resep sederhana dan bergizi mungkin akan sukses membuatmu lebih enjoy saat di dapur. Tidak ada lagi garam ngumpet di belakang kompor, wajan gosong, atau pisau terbang. 😆 😉 😛

Baca juga Menu Ikan untuk Tambah Nutrisi Anak.