Tas Punggung Ini Begitu Nyaman
Nyaman, sebentuk rasa yang cukup susah untuk mendapatkannya. Begitu, kan, ya? 😳 Tapi, kalau bicara soal standard kenyamanan secara personal, saya yakin tiap orang itu berbeda. Oleh karena itu, di sini ngomongin nyamannya khusus buat saya, beserta si tas punggung.
Sudah cukup lama saya mendapat kiriman berupa tas punggung dari online shop ternama di Indonesia. Tas Punggung, sebentuk wadah yang digunakan untuk menaruh barang, dan dipakai di punggung seseorang.
Untuk mendapat rasa nyaman itu tidak bisa instan. Apalagi untuk tas punggung. Harus digendong kemana-mana dahulu, barulah bisa berkomentar. Nyaman, atau kurang!
Tiga kali saya melihat wujud dari backpack, atau tas punggung yang memiliki urkuran 30x15x45. Saya melihat detil tampak depan, samping kanan-kiri, atas-bawah, dan tentunya dari belakang juga. Ya hamsyong…ribet banget, ya. Hahaha Tapi, kan memang harus cermat ketika melihat produk di online shop.
Berikut saya bagikan lima alasan kenapa tas punggung ini begitu nyaman bagi punggung ini!!!
Bagian Belakang. Ini yang saya jadikan prioritas utama ketika memilih tas punggung. Tepat pada bagian punggung terdapat sebentuk busa yang membuat punggung nyaman saat menggunakannnya. Empuk. Begitu juga pada bagian bawah, pas di atas pinggul. Empuk. Ini yang membuat nyaman!
Bagian Samping Kanan-Kiri. Penilaian ke dua ada pada bagian ini. Dimana pada tas punggung ini, terdapat satu kantong yang berada di samping kanan. Kantong atau saku ini bisa dimanfaatkan sebagai tempat untuk menaruh botol minum. Atau, benda lain yang sekiranya cukup dengan ukuran 13×15 cm. Ini rasanya NYONG mBANGET!!! Suka bawa minum kemana-mana!
Sedangkan samping kiri tas, terselip sebentuk kartu identias persegi panjang yang berukuran 5×2 cm. Pada kartu tersebut, tertulis Nama, Alamat dan Nomor Telephone. Ada baiknya kartu identitas tersebut dilengkapi sesuai data diri pemilik. Ini untuk menanggulangi, kalik saja tasnya terdampar di suatu tempat. Atau, tertukar dengan tas orang lain. Berdoanya, sih, yang baik, ya. Jangan sampai tertukar, atau hilang. Jika pada kedua sisi kantung semua, ya oke saja, sih. Tapi, kartu identitas penting juga.
Bagian Depan. Ini lebih pada penampilan yang bisa menjadikan kamu lebih pede, dan juga nyaman. Sebentuk badge kecil berwarna merah maroon bertuliskan Royal Polo tersemat dibagian depan tas punggung. Ditambah dengan pilihan warna cokelat, membuat punggung anak gadis makin tambah manis. Hueks.
Ada juga pilihan warna lain, yaitu warna hitam. Cocok dipakai kamu para laki-laki. Makin gagah.
Bagian Atas-Bawah. Menjadi nilai tambah, manakala pada bagian terdapat kantong rain cover yang menyatu dengan tas. Ya, rain cover yang tersemat dibagian bawah tas ini sudah permanen. Jika ingin menggunakannya, kamu tinggal membuka resleting bagian bawah saja. Kalau mau, kamu bisa menaruh benda-benda kecil di kantong ini. Kantongnya masih cukup longgar. Sedangkan untuk bagian atas, pegangan tasnya cukup kuat.
Bagian Dalam. Banyak pertimbangan juga kalau melihat bagian dalam tas punggung. Saya pribadi tidak suka model tas punggung yang dalamnya berlapis-lapis. Cukup satu lapis saja, fokus untuk menaruh barang.
Selain bagian dalam utama, ada juga bagian dalam kedua, ketiga dan selanjutnya. Biasanya ada di muka, cukup banyak saku-saku kecil. Ini enggak terlalu penting bagi saya. Saya anggap bonus kalau ada saku untuk menaruh handphone, make up, atau barang peritilan lainnya.
Satu tambahan lagi ada pada tas royal polo Royal Polo Backpack 2001-06. Adalah adanya tambahan satu tas mini yang bisa dimanfaatkan sebagai wadah notebook.
Selain lima di atas, saya juga memerhatikan posisi tali dada. Tali dada harus ada meski tidak digunakan tiap saat. Karena bisa dimanfaatkan untuk menjaga keseimbangan antara ransel dan si pemakai.
Secara keseluruhan, tas punggung royal polo model ini bagi saya sudah cukup nyaman digendong. Harganya pun cukup terjangkau, Rp 149.000,- belum termasuk ongkos kirim.
Coba lihat penampakannya di punggung saya. Manis manis maniis, itu rasanya. . . Nah, teman-teman pasti punya pilihan sendiri, kan? Lebih suka tas punggung yang seperti apa? Bagikan melalui kolom komentar, dong.